
Lhokseumawe – Klik Ternak. Polsek Dewantara memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan peternakan pemuda di Desa Glumpang Sulu Barat, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, Aceh.
Dukungan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan ekonomi masyarakat lokal dan memberdayakan pemuda pada hari Jumat (17/5/2024).
Polsek Dewantara mendampingi penyerahan 1.200 ekor itik dan pakan untuk pengembangan usaha peternakan pemuda di Dusun Mesjid. Bantuan ini berasal dari Dana Desa tahun 2024.
Kapolsek Dewantara, Iptu Faisal, mewakili Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, mengatakan bahwa bantuan ini merupakan langkah positif untuk memajukan ekonomi masyarakat lokal, khususnya di bidang peternakan.
Iptu Faisal juga menegaskan pentingnya pemberdayaan pemuda melalui kegiatan produktif seperti ini. Hal ini dapat meningkatkan kemandirian ekonomi dan berdampak positif pada pembangunan desa secara keseluruhan.
“Ini juga merupakan bagian dari upaya pencegahan terhadap potensi kenakalan remaja dengan memberikan alternatif kegiatan yang positif dan produktif bagi mereka,” kata Iptu Faisal, dikutip dari noa.co.id.
Penyerahan bantuan ini dihadiri oleh Camat Dewantara Nawafil Mahyuda, Danramil Dewantara Mayor CZI Hermansyah, Geuchik Glumpang Sulu Barat Zuhri bersama Tuha Peut dan pendamping desa. (RED/KT)
Baca Klik Ternak di Google News
Bergabunglah dengan kami di Kanal WhatsApp
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.