
Tuban – Klik Ternak. Munir, salah satu peternak sapi asal Tuban, memiliki filosofi unik terkait dengan pekerjaannya. “Beternak itu bukan soal untung dan rugi, namun lebih pada soal berkah atau tidak berkah,” tuturnya kepada Komisi B DPRD Provinsi Jawa Timur yang baru saja mengunjungi UD Munir Jaya, produsen pakan ternak yang ia pimpin, Minggu (05/5/24).
Bagi Munir, profesi apapu dapat digeluti oleh siapapun, dan setiap pekerjaan memiliki berkahnya sendiri. Nilai-nilai ketulusan, keihlasan, semangat kerja, dan kedekatan dengan Tuhan menjadi kunci untuk meraih berkah tersebut.

Munir, yang dibesarkan dalam keluarga petani dan peternak, merasakan betul suka duka dunia peternakan. Ia memahami bahwa sektor ini tidak mudah, penuh dengan penyakit dan problem lainnya. Salah satu kendala utama yang dihadapi peternak saat ini adalah ketersediaan bahan baku pakan.
“Persoalan bahan pembuatan pakan ternak sampai saat ini seringkali menjadi kendala, padahal itu sangat vital bagi dunia peternakan,” jelas Munir, dikutip dari suarabanyuurip.com. Hal ini diperparah dengan beberapa faktor, seperti perang Rusia-Ukraina yang mengganggu impor bahan pakan, dan kecenderungan pabrikan gula untuk mengekspor limbah tetes dan bungkil sawit daripada menjualnya ke peternak lokal.
Meskipun demikian, Munir dan peternak lain di Jawa Timur tidak menyerah. Mereka terus berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian mereka. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan membangun jaringan antar peternak, saling membantu dan berbagi pengetahuan.
Munir, yang juga merupakan calon Anggota DPRD Tuban dari Partai Golkar, memiliki misi untuk mengembangkan dan memberdayakan sektor pertanian dan peternakan di Tuban. Ia berjanji untuk memperjuangkan akses pendidikan dan pelatihan bagi peternak, serta membantu mereka dalam meningkatkan hasil produksi dan membuka akses pasar yang lebih luas.
“Harus diakui peran pendamping baik dari pemerintah maupun elemen masyarakat lain, masih dibutuhkan agar kemandirian dan kesejahteraan petani dan peternak tercapai,” tegas Munir. Ia berharap bahwa dengan kerja sama dan gotong royong, semua pihak dapat mewujudkan swasembada pangan dan ketahanan pangan di Jawa Timur. (RED/KT)
Baca Klik Ternak di Google News
Bergabunglah dengan kami di Kanal WhatsApp
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.