Kebumen – Klik Ternak. Desa Jatimulyo, Kecamatan Petanahan, Kebumen, memiliki sekolah unik yang berbeda dari sekolah pada umumnya. Sekolah ini bukan untuk anak-anak, melainkan untuk para peternak domba, kambing, dan sapi.
Sekolah yang sudah berjalan beberapa tahun ini mengusung konsep “home schooling” dengan para peternak belajar di kandang masing-masing. Para guru yang mengajar adalah para dokter hewan dari Puskeswan Kecamatan Klirong yang secara rutin berkunjung ke kandang untuk memberikan edukasi dan memeriksa kesehatan ternak.
“Sebenarnya program ini kita himpun dalam edukasi kepada peternak. Namanya sekolah peternak domba Desa Jatimulyo. Ini semacam klinik konsultasi yang berkolaborasi oleh Puskeswan Kecamatan Klirong,” ujar Sabid Banani, Kepala Desa Jatimulyo, dilansir dari Mediaindonesia.com, Kamis (04/07/2024).
Para peternak mendapatkan berbagai ilmu, mulai dari vaksinasi, penyuntikan vitamin, pemberian obat cacing, manajemen pakan domba, manajemen kandang, hingga penanganan penyakit. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para peternak domba di Desa Jatimulyo.
“Awalnya banyak peternak yang bertanya kepada kami. Pemberian obat cacing, misalnya, tidak boleh diberikan ke hewan yang sedang bunting atau setelah dikawin. Kami edukasi dulu ke peternaknya sehingga tidak terjadi kesalahpahaman itu,” jelas Drh Zaskia Putri Pertiwi dari Puskeswan Klirong.
Sekolah peternak domba di Desa Jatimulyo ini menjadi contoh bagaimana ilmu pengetahuan dan teknologi dapat diimplementasikan secara langsung untuk meningkatkan kesejahteraan para peternak dan kualitas ternak. (RED/KT)
Tinggalkan Balasan